Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2022

Tata Boga - SMK Negeri 2 Sukorejo

Gambar
  Tata boga adalah pengetahuan di bidang boga (seni mengolah masakan) yang mencakup ruang lingkup makanan, mulai dari persiapan pengolahan sampai dengan menghidangkan makanan itu sendiri yang bersifat oriental maupun kontinental. Berbagai prinsip prinsip dasar utama dan tata cara memasak yang umum dilaksanakan dibagian boga. Kompetensi Keahlian Tata Boga, merupakan salah satu jurusan atau kompetensi yang memberikan Pelajaran di bidang Pengolahan dan Penyajian Makanan baik oriental maupun kontinental. Untuk Produk Cake Kue Indonesia dan  Patry Bakery memberikan wawasan olahan Kue tradisional, Cake serta Pastry dan bakery yang bisa kita kembangkan untuk  Berwirausaha . Disamping itu terkait kepariwisataan (usaha perjalanan wisata / travel), Ilmu Gizi, dan Tata Hidang, serta Table Manner. Pembelajaran praktek  dilaksanankan di Laboratorium Tata Boga dengan  menggunakan peralatan – peralatan yang memadai dan  modern, sehingga dapat mengikuti perkembangan industri pada saat ini maupun yang

Cara Membuat Tahu Crispy

Gambar
  Bahan: 5 buah  tahu  potong persegi sesuai selera 40 gr tepung terigu ½ sdm tepung tapioka 1 sdt baking powder Garam secukupnya Kaldu bubuk secukupnya 250 ml air Cara Membuat: Cuci tahu dengan air bersih. Tiriskan. Campurkan tepung terigu, tapioka, garam, kaldu bubuk, baking powder dan air. Aduk hingga rata. Masukkan tahu ke dalam adonan. Goreng tahu sampai kering dan mengembang. Gunakan api besar saat menggoreng. Jika tahu sudah mengembang, tuang adonan ke dalam wajan, setelah adonan kering, lalu tuang lagi adonan tepung ke wajan. Lakukan sesuai selera hingga mendapatkan tekstur krispi yang diinginkan. Jika sudah matang, angkat dan sajikan.

Cara Membuat Banana Nugget yang Lembut dan Renyah

Gambar
Bahan Nugget Pisang: 500 gr pisang kepok matang, haluskan 100 gr tepung terigu 2 butir telur 1 bks susu bubuk 1 sachet SKM putih 5 sdm gula pasir 1 sdt vanili Bahan Baluran: Tepung terigu secukupnya 2 butir telur Tepung panir   Cara Membuat: Campurkan semua bahan nugget ke dalam wadah dan aduk rata. Setelah diaduk rata, masukkan ke dalam loyang atau cetakan tahan panas untuk dikukus. Kukus adonan selama 15-20 menit. Setelah adonan matang, keluarkan dari loyang dan potong sesuai selera. Baluri potongan nugget ke tepung terigu, kemudian telur, lalu ke tempung panir. Lakukan sampai habis. Goreng nugget hingga kecoklatan. Beri toping sesuai selera.

Cara Membuat Martabak Manis Mini Teflon

Gambar
  Bahan-Bahan: 250 gr tepung terigu 1 butir telur 3 sdm gula pasir 1/2 sdt baking powder 1/2 sdt soda kue 4 sdm margarin, lelehkan 20 gr susu bubuk 350 ml air Topping: Margarin Keju parut Meses Susu kental manis Cara Membuat: Campur tepung terigu, telur, baking powder, soda kue dan gula pasir, aduk rata dengan whisk. Tambahkan margarin yang sudah dilelehkan. Aduk rata kembali. Panaskan cetakan martabak atau teflon ukuran kecil. Tuang 1 sendok sayur adonan, tekan sehingga ada pinggirannya yang tipis dan panggang dengan api kecil. Kalau sudah muncul gelembun, taburi gula pasir secukupnya lalu tutup dan biarkan matang. Setelah matang, angkat dan langsung oles dengan margarin, beri toping keju atau meses dan kental manis Siap disajikan.

Cara Membuat Stik Kentang Keju Crispy

Gambar
  Bahan Utama: 400 Gram kentang (berat setelah dikupas). 1 Batang daun seledri. 100 Gram tepung maizena = 10 sdm penuh. 1/2 Sendok teh lada bubuk. 1/2 Sendok teh garam. 75 Gram keju parut. Alat Yang Diguanakan: Rolling Pin. Wadah Baskom. Talenan. Pisau. Wajan. Pisau. Plastik Kiloan. Cara Membuat Stik Kentang Keju 1.  Siapkan kentang lalu cuci bersih lalu potong kecil-kecil, selanjutnya siapkan alat kukusan kukus masukan air panasakan sesudah panas air kukusan, kemudian kukus kentang hingga lembut ini saya kukus sekitar 10 menit menggunakan api sedang. 2.  Setelah 10 menit tes tusuk kentang jika sudah lembut kentangnya udah mateng kemudian matikan kompornya lalu angkat kentang dari kukusan, selagi masih panas haluskan kentang ini saya haluskan menggunakan ulekan yang dilapisi dengan plastik boleh juga menggunakan cangkir atau sendok garpu 3.  Selanjutnya Masukkan satu batang daun seledri yang sudah diiris halus, lalu masukkan 100 gram tepung maizena kalau untuk takaran sendok ini nggak